Monday, September 28, 2015

9 Alasan Mengapa Kamu Harus Bersyukur Hari Ini

Jika kita mau merenung dan berfikir sejenak, kita akan tahu betapa besar anugerah yang telah diberikan Tuhan kepada kita.

Dalam ajaran Islam, disebutkan bahwa setengah dari hidup ini adalah syukur, dan setengahnya lagi adalah sabar.

Tapi sebagian orang menghabiskan hidupnya dengan mengeluh, hari-hari ia jalani dengan keluh kesah yang membuatnya gundah, Ia merasa dirinyalah orang paling malang di dunia.

'Hidup akan lebih nikmat jika bersyukur`, ungkapan yang sering terdengar.


Alasan mengapa hal tersebut hidup harus diimbangi dengan rasa bersyukur tentunya akan bermunculan mengiringi terdengarnya ucapan tersebut.

Deretan manfaat bersyukur antara lain dapat meningkatkan kualitas tidur, menjaga kesehatan mental para remaja, dan serupa lainnya mungkin bisa menjadi sebuah alasan. Namun, ternyata bersyukur juga begitu baik

Inilah alasan mengapa bersyukur baik untuk kesehatan:

1. Bagus Untuk Kesehatan Mental Remaja

Bersyukur membuat remaja lebih bahagia berdasarkan yang diungkapkan oleh American Psychological Association. Mereka yang bersyukur cenderung lebih memiliki pikiran yang lebih positif dan berperilaku baik.

2. Meningkatkan Kesejahteraan

Dalam Journal of Personality and Social Psychology, bersyukur bisa mencerahkan tampilan, serta meningkatkan rasa dan pikiran yang lebih positif.

3. Meningkatkan Nilai yang Lebih Baik

Orang yang bersyukur cenderung memiliki nilai di sekolah yang lebih tinggi, berdasarkan studi yang diungkapkan dalam Journal of Happiness Studies tahun 2010.

4. Teman yang Lebih Biak

Orang yang bersyukur cenderung memiliki perilaku sosial yang baik, kerap membantu orang, dan mengerti perasaan orang lain lebih mudah seperti yang diungkapkan dalam Journal of Personality and Social Psychology.

5. Membantu Tidur Lebih Baik

Para peneliti menemukan bahwa seseorang akan membutuhkan waktu tidur 15 menit untuk jatuh tertidur, sedangkan orang bersyukur membutuhkan waktu yang lebih cepat.

6. Menguatkan Hubungan

Journal Personal Relationships mengungkapkan bahwa menjadi orang yang bersyukur mampu membuat hubungan semakin kuat.

7. Berkhasiat Untuk Hati

Apreasiasi dan positif energi dapat mengubah detak jantung Anda. Beberapa justru menyanding bahwa bersyukur bisa jadi pengobatan untuk hipertensi dan gagal jantung.

8. Memperbaiki Sistem Imun

Bersyukur berkaitan dengan optimis yang bisa memperbaiki sistem imun seperti yang diberitakan oleh WebMD.

9. Menjaga Diri Emosi Negatif dan Tidak Terkontrol

WebMD mengabarkan bahwa bersyukur dapat membantu untuk meningkatkan perasaan yang positif dan menurunkan perasaan stres.
loading...

0 komentar:

Post a Comment

Artikel ini belum lengkap tanpa komentar anda!
Silahkan berkomentar yang santun dan cerdas, tidak menghina, tidak memaki dan tidak menyebar kebencian. Terima kasih