Wednesday, September 17, 2014

Mengetahui Arti Barcode Pada Buah-buahan Yang Dijual di Pasar dan Supermarket

Ketika membeli buah-buahan, khususnya buah-buahan impor dari luar negeri, baik di super market atau pun di lapak-lapak buah di pinggir jalan, kita sering kita melihat buah-buahan tersebut mempunyai label berupa barcode.

Kadangkala kita tidak menghiraukan sama sekali apa arti maksud barcode buah-buahan tersebut, apalagi kalau buahnya enak dan perut pun keroncongan. Hehehe.

Lantas, apakah barcode pada buah-buahan tersebut memiliki arti?

Berdasarkan informasi dari beberapa situs, kode-kode bar pada buah-buahan tersebut mengandung suatu makna yang menunjukkan pada jenis buah tersebut.

Sistem label ini sebenarnya ringkas sahaja, di mana buah-buahan berlabel ini dikelompokkan menjadi tiga kategori, yaitu konvensional, organik dan sudah direkayasa genetik.

1) Jika hanya ada 4 digit nomor pada lebel barcode, itu bermakna bahwa buah tersebut ditanam secara konvensional atau tradisional, dan dipupuk dengan penggunaan insektisida. Jadi pastikan buah-buahan atau sayuran dicuci bersih sebelum dimakan.

2) Jika ada 5 digit nomor pada label barcode, dan angka pertamanya adalah 8, maka ini bermakna produk tersebut merupakan hasil rekayasa genetik (GMO), misalnya hasil okulasi, kawin silang dan lain sebagainya.

3) Adapun jika ada 5 digit nommor pada barcode tersebut diawali dengan angka 9, itu bermakna bahwa produk buah tersebut itu ditanam secara organik (tanpa racun serangga dan bukan GMO) jadi aman dikonsumsi secara langsung. 
loading...

0 komentar:

Post a Comment

Artikel ini belum lengkap tanpa komentar anda!
Silahkan berkomentar yang santun dan cerdas, tidak menghina, tidak memaki dan tidak menyebar kebencian. Terima kasih